Tahapan Daur Air

Tahapan daur air – Air adalah salah satu energi untuk makhluk hidup agar bisa menjaga kesehatan dan tetap hidup. Jika tidak ada air, segala macam tumbuhan, hewan, bahkan manusia tidak bisa bertahan hidup. Bisa dikatakan air merupakan salah satu berkah yang paling besar. Hingga saat ini air masih terus ada di permukaan bumi, namun bagaimana hal tersebut dapat terjadi?

Ketersediaan air di muka bumi masih terus terjaga berkat adanya daur air yang diproses oleh alam. Selama bumi masih ada, maka proses tersebut akan terus berjalan. Di bawah ini akan diulas mengenai beberapa hal tentang daur air yang ada di muka bumi ini.

Pengertian Daur Air

pengertian daur air
pengertian daur air

Apa yang dimaksud dengan daur air? Jadi, pengertian daur air adalah proses yang berlangsung secara sistematis, terus menerus dan nyaris abadi mulai dari udara yang ada di daratan berubah menjadi awan dan kemudian turunlah hujan. Proses ini akan terus berjalan selama masih ada di bumi. Dengan kata lain, proses ini akan terus menerus berlangsung.

Proses ini juga memiliki istilah lain yakni siklus hidrologi. Siklus tersebut memiliki pengertian sirkulasi air dari atmosfer menuju bumi kemudian kembali ke atmosfer lagi. Siklus ini melalui banyak tahapan seperti kondensasi, presipitasi, evaporasi, kemudian transpirasi. Melalui siklus inilah daur terhadap air terjadi dan nantinya akan menghasilkan ketersediaan air di muka bumi ini.

Seperti yang diketahui, bumi ini terdiri atas daratan yang berbentuk pulau dan perairan. Jika dilihat dari peta, wilayah perairan lebih luas dibandingkan dengan daratan. Hingga kini luas perairan terlihat masih sama bahkan cenderung bertambah. Hal tersebut membuat orang bertanya-tanya bagaimana siklus daur air ini terjadi.

Selain menjaga ketersediaan air, proses ini juga memiliki manfaat sebagai pengatur suhu lingkungan. Dengan proses yang terjadi tersebut dapat menjaga suhu di bumi tetap stabil dan dapat dihuni oleh beragam makhluk hidup. Selain itu daur air juga berperan sebagai pengatur perubahan cuaca, menciptakan keseimbangan di bumi dan yang paling penting menciptakan hujan.

Proses Daur Air

Adapun penjeasan mengenai proses daur air dapat kamu lihat pada gambar berikut ini.

proses daur air
proses daur air

Tahapan Daur Air

Dalam proses daur air setidaknya ada tujuh tahapan daur air yang berjalan secara sistematis serta beraturan. Secara alami proses ini akan berjalan dengan sendirinya tanpa ada yang tertukar. Daur air akan mengalami beberapa tahapan yang membentuk suatu proses.

tahapan daur air
tahapan daur air

Adapun tahapan-tahapan daur air adalah sebagai berikut.

1. Evaporasi

Tahap daur air yang pertama adalah evaporasi atau penguapan. Proses penguapan yang dimaksud adalah air yang ada di permukaan bumi berubah menjadi gas akibat terpapar oleh sinar matahari. Air tersebut berubah menjadi uap air dan naik ke langit kemudian menuju lapisan atmosfer.

Proses ini sangat berpengaruh pada sinar matahari, semakin panas akan semakin cepat laju proses evaporasi terjadi. Sebab air tidak akan menguap tanpa panas yang cukup. Proses ini dapat dilihat dari berkurangnya air secara perlahan ketika terpapar sinar matahari.

2. Transpirasi

Tahapan daur air yang kedua yaitu proses transpirasi, secara konsep sama dengan evaporasi, namun berbeda sumbernya. Proses transpirasi ini adalah penguapan air yang terdapat pada jaringan tumbuhan. Proses ini terjadi saat tumbuhan berfotosintesis. Akar tumbuhan akan menyerap air di dalam tanah kemudian menguap melalui jaringan yang ada di daun yaitu stomata.

Proses daur air ini dipengaruhi oleh ukuran tumbuhan itu sendiri, kadar karbon dioksida, cahaya, suhu, aliran udara, kelembaban, dan ketersediaan air tanah. Faktor tersebut memengaruhi perilaku stomata. Selama stomata terbuka terjadi pertukaran gas antara daun dan atomosfer sehingga terjadilah proses transpirasi.

3. Sublimasi

Tahapan daur air yang ketiga adalah sublimasi. Proses daur air di tahap ini masih sama dengan sebelumnya yakni menghasilkan uap air, namun dari bongkahan es. Sumber proses sublimasi adalah bongkahan es yang ada di kutub bumi baik selatan maupun utara. Laju proses ini kan lebih lambat dari penguapan lainnya dan masih bergantung pada pancaran sinar matahari.

4. Kondensasi

tahapan daur air keempat adalah kondensasi. Proses daur air pada tahap ini merupakan pengumpulan dari semua uap air yang terkumpul di lapisan atas atmosfer. Pada ketinggian tertentu, uap air yang terkumpul tersebut akan berubah menjadi partikel-partikel es dengan ukuran sangat kecil. Partikel es tersebut terbentuk akibat suhu di atmosfer yang sangat rendah.

5. Presipitasi

Tahapan daur air kelima adalah presipitasi atau pengendapan. Pengendapan ini adalah uap air yang telah melalui proses pembekuan atau kondensasi yang kemudian turun ke permukaan bumi sebagai hujan. Proses ini terjadi karena perubahan suhu yang dingin dari kondensasi kemudian terkena panas dari matahari, terjadilah hujan. Proses ini yang paling terlihat nyata dalam proses daur terhadap air.

6. Limpasan

Tahapan daur air adalah limpasan, yang mana limpasan merupakan sebuah proses air mengalir dan berpindah tempat di atas permukaan bumi. Air tersebut mengalir sesuai dengan sifatnya yakni dari tinggi ke rendah. Air ini mengalir melalui saluran seperti sungai kemudian menuju laut dan samudra. Ketika sudah mencapai tempat tersebut akan kembali mengalami proses evaporasi.

7. Infiltrasi

Tahapan daur air yang terakhir yaitu setelah terjadinya turun hujan, tidak semua melalui proses limpasan, ada yang melalui proses infiltrasi yakni perasapan ke dalam tanah. Air tersebut masuk ke dalam jaringan tanah dan tersimpan menjadi air tanah. Proses ini juga berguna bagi tumbuhan yang memerlukan air tanah untuk proses bertahan hidup. Proses ini juga dipengaruhi dari kondisi tanah, semakin sehat kondisi tanah akan semakin baik.

Perilaku yang Dapat Memengaruhi Daur Air

Meskipun daur air akan terus berlangsung selama bumi masih ada, namun prosesnya dapat dipengaruhi oleh kegiatan manusia. Semakin hari, semakin tinggi tingkat kerusakan lingkungan yang berdampak pada siklus ini. Adapun perilaku manusia yang dapat mengganggu proses daur air adalah:

1. Penggundulan Hutan

Perilaku penggundulan hutan yang kerap dilakukan manusia ini sangat berpengaruh pada kondisi lingkungan termasuk daur pada air. Penebangan pohon secara besar-besar akan memengaruhi penyerapan karbon dioksida dan air tanah. Hal itu juga akan menghambat salah satu proses yakni transpirasi. Sehingga suplai uap air jadi berkurang dan nantinya akan berdampak pada cuaca.

2. Pembangunan

Pembangunan yang dilakukan manusia juga berdampak pada siklus daur air. Dengan pembangunan, otomatis menutup tanah dengan bangunan, aspal, dan sebagainya. Hal ini bisa menghambat proses penyerapan air ke dalam tanah. jika air tidak terserap, maka kebutuhan air tanah bisa terkendala. Selain itu jika terjadi hujan maka bisa menyebabkan banjir.

3. Pembuatan Saluran Irigasi

Meski terlihat bermanfaat, saluran irigasi juga berdampak pada siklus daur air. Adanya saluran irigasi di dekat sungai dapat berdampak pada derasnya aliran sungai dan meningkatkan infiltrasi. Hal tersebut terjadi akibat aliran sungai menuju lahan pertanian yang seharusnya ke samudra.

Dari penjelasan di atas diketahui bahwa daur air merupakan salah satu proses yang sangat penting di dunia. Proses ini juga sebagai penentu bagi ketersediaan air. Dari penjelasan ini juga dapat mengerti bagaimana menjaga kelestarian agar tetap hijau dan sehat selalu. Anda siapkan untuk menjadi air yang ada di bumi ini? Hehe.

Leave a Comment