Berapa banyak kosakata bahasa Inggris yang kamu miliki? Mungkin kamu sudah mempunyai ratusan atau bahkan ribuan kosakata dalam bahasa Inggris. Namun, apakah kamu tahu ke mana masing-masing kata tersebut digolongkan?
Bahasa Inggris mempunyai part of speech atau kelompok kata. Setiap kata dimasukkan ke dalam 8 golongan yang berbeda mulai dari kata benda (noun), kata kerja (verba), dan masih banyak lagi. Buat kamu yang ingin memperkaya pengetahuan mengenai tata bahasa dalam bahasa Inggris, jangan lewatkan pembahasan ini yaa!
Pengertian Part of Speech
Part of speech dapat diartikan sebagai kelompok kata dalam bahasa Inggris. Kelompok kata tersebut dapat dirangkai sehingga membentuk sebuah kalimat. Ini merupakan materi dasar yang wajib kamu ketahui saat belajar bahasa Inggris. Pasalnya, ketika kamu tidak mampu memahami masing-masing golongan, niscaya kamu akan kesulitan untuk membuat atau mengidentifikasi kalimat.
Bisa dikatakan bahwa kata merupakan elemen terkecil dalam sebuah kalimat. Setiap kata mempunyai arti, fungsi, dan penggunaan yang berbeda. Inilah yang menjadi kunci penting saat mempelajari kelompok kata. Dengan memperhatikan masing-masing kata, kamu bisa menyusun kalimat yang efektif dan mudah dipahami oleh pembaca.
Jenis Part of Speech Beserta Contohnya
Berbicara mengenai jenis, ada 8 macam part of speech yang lazim digunakan. Masing-masing kelompok kata mempunyai fungsi dan penggunaan yang berbeda, meliputi noun, pronoun, verb, adverb, adjective, conjunction, preposition, dan interjection. Penasaran? Simak pembahasan lengkap mengenai masing-masing kelompok yaa!
1. Noun
Noun (kata benda) merupakan salah satu kelompok kata yang digunakan untuk menyebut benda, orang, tempat, binatang, atau bahkan sesuatu yang abstrak. Kata benda dikenal paling sederhana di antara kelompok yang lain. Mengapa? Pasalnya, noun merupakan kata yang pertama diajarkan saat kamu belajar bahasa Inggris.
Kata benda terdiri dari tujuh tipe yang berbeda seperti berikut ini:
- Proper noun – yaitu kata yang berupa nama orang, tempat, atau benda sehingga harus diawali dengan huruf kapital.
Contoh: Mercedes, Google, Canon, Thomas Jefferson
- Common noun – yaitu kata berupa orang, tempat, atau benda yang bersifat umum sehingga tidak perlu menggunakan huruf kapital.
Contoh: website, car, printer, sphaghetti
- Concrete noun – yaitu noun yang dapat dirasakan dengan panca indera.
Contoh: table, book, sand
- Abstract noun – yaitu kebalikan dari concrete noun. Kata benda ini tidak dapat dirasakan dengan panca indera.
Contoh: happiness, sadness, pleasure
- Countable noun – adalah kata benda yang dapat dihitung. Kata ini mempunyai bentuk plural (jamak) dan singular (tunggal)
Contoh: pencil, cat, Apple
- Uncountable noun – merupakan lawan kata dari countable noun. Jenis kata benda ini tidak dapat dihitung.
Contoh: fluor, sand, rice, Sugar
- Collective noun – yaitu kata benda yang mengacu pada suatu kelompok, baik orang, benda, maupun binatang.
Contoh: class, flock
2. Pronoun
Pronoun merupakan kelompok kata yang berfungsi untuk menggantikan noun. Secara umum, pronoun meliputi I, you, we, they, she, he, dan it. Pronoun terbagi menjadi beberapa jenis, beberapa di antaranya adalah sebagai berikut:
- Subject pronoun – kata ganti ini masuk ke dalam kategori personal pronoun dan meliputi I, you, we, they, she, he, dan it.
Contoh: They go to the beach; I bought an apple yesterday.
- Object pronoun – kata ganti ini dipakai untuk menggantikan noun sebagai obyek. Yang termasuk object pronoun adalah me, you, us, them, her, him, dan it.
Contoh: Tell him what you know; The director sent a letter to me.
3. Adjective
Adjective adalah salah satu part of speech yang dipakai untuk mendeskripsikan noun maupun pronoun. Kata sifat dapat menunjukkan jumlah, ukuran, maupun sifat dari noun atau pronoun.
Contoh adjective dalam kalimat:
- The beach is so beautiful.
- This house is big.
- Her daughter is smart.
4. Verb
Verb (kata kerja) merupakan kata kerja yang menunjukkan aksi, baik fisik maupun non fisik dari subyek kalimat. Tahukah kamu? Verb adalah kelompok kata yang paling penting karena tanpa ada kata kerja, sebuah kalimat tidak mempunyai arti.
Contoh verb dalam kalimat:
- The teachers make a new project.
- Jennifer is going to the city.
- I purchased a new smartphone last night.
5. Adverb
Seperti halnya adjective, adverb (kata keterangan) berfungsi untuk mendeskripsikan kata lain. Berbeda dengan adjective yang mendeskripsikan noun, adverb menjelaskan adjective, verbs, maupun adverb lain. Adverb mempunyai beberapa macam jenis, antara lain:
- Adverb of manner – yaitu adverb yang dipakai untuk menunjukkan bagaimana sebuah aksi terjadi atau dilakukan. Biasanya kata keterangan ini menggunakan akhiran –ly.
Contoh kalimat:
– My father drives carefully.
– She walked rapidly.
– The group dances gracefully.
- Adverb of time – adverb ini menunjukkan kapan sesuatu terjadi. Contoh adverb of time adalah yesterday, just now, this moment, tomorrow, etc.
Contoh kalimat:
– She arrived yesterday.
– I will go to Singapore next week.
– They closed the gate just now.
- Adverb of place – yaitu kata keterangan yang menunjukkan di mana sesuatu terjadi atau dilakukan. Yang termasuk adverb of place adalah everywhere, right here, at school, etc.
Contoh kalimat:
– He met his girlfriend at school.
– I spend much money in the market.
– My mother cannot find the key anywhere.
- Adverb of frequency – adalah adverb yang menunjukkan intensitas terjadinya sesuatu. Contohnya adalah never, seldom, often, always, etc.
Contoh kalimat:
– I always watch movie on Sunday.
– They never speak to each other.
– She visited her grandmother quite often.
6. Preposition
Preposition adalah part of speech yang dipakai untuk membentuk sebuah frasa yang berhubungan dengan waktu dan tempat. Ada beberapa jenis preposition, antara lain:
- Preposition of time – yaitu preposisi yang dipakai untuk menunjukkan waktu. Contoh preposisi ini adalah in, on, at, before, after, etc.
Contoh kalimat:
– I always buy softdrink before going to school.
– They clean the house in the morning.
– Tina did her homework at night.
- Preposition of place – adalah preposisi yang digunakan untuk menggambarkan tempat seperti in, on, at, under, between, etc,
Contoh kalimat:
– My brother found a cockroach under the table.
– The big book is in a box.
– The bag is on the table.
7. Conjunction
Conjunction merupakan kelompok kata yang mempunyai fungsi khusus, yaitu sebagai penghubung antar kata, antar frasa, maupun antar klausa. Yang termasuk conjunction adalah and, but, or, so, yet, etc.
Contoh conjunction dalam kalimat:
- I am lost and I don’t know where to go.
- Tokyo is a nice city but it’s too far away from here.
- They are late because the bus got an accident.
8. Interjection
Part of speech yang satu ini biasa digunakan untuk mengekspresikan emosi. Kata ini biasa diikuti oleh tanda seru. Contoh interjection adalah wow, hey, ouch, oops, etc.
- Yeah! I won the competition.
- Hey! Can you stop the car?
- Oh no! I forgot my purse.
REKOMENDASI
- Past Future Continuous Tense Past future continuous tense merupakan satu dari bentuk past tenses yang harus dipelajari. Kondisi yang digambarkan pada penjelasan aksi atau kejadiannya dalam bentuk yang tidak nyata atau berandai-andai. Pengolahan kalimat…
- Linking Verbs Bahasa Inggris mempunyai banyak hal yang menarik untuk diulas. Salah satu materi yang membuat penasaran dan tidak kalah penting untuk dipelajari adalah linking verbs atau kata kerja penghubung. Tentu kamu…
- Pengertian Teks Deskripsi Apa itu teks deskripsi? Berikut adalah pengertian teks deskripsi, ciri-ciri, struktur, jenis, kaidah, cara membuat teks deskripsi dan contoh teks deskripsi itu sendiri. Ya, artikel ini pastiguna buat khusus untuk…
- Regular dan Irregular Verbs Siapa yang sering dibuat pusing oleh regular dan irregular verbs? Bahasa Inggris memang mempunyai dua kata kerja, yaitu regular dan irregular. Kata kerja tersebut berubah bentuk ketika digunakan dalam simple…
- Question Tag Ketika mengobrol dengan teman, mungkin kamu sering menggunakan pertanyaan kan?, bukan?, atau ya?. Tahukah kamu? Bahasa Inggris juga mengenal pertanyaan singkat seperti itu, lho. Biasa dikenal dengan nama question tag…
- Kata Sapaan : Pengertian, Ciri-ciri, Jenis Kalimat dan… Apa itu kata sapaan? Sadarkah Anda bahwa sering memakai kata sapaan dalam percakapan sehari-hari? Atau paling tidak, pasti Anda sering mendengarnya saat menonton siaran berita di media elektronik, seperti televisi…
- Contoh MAJAS LITOTES Beserta Pengertian, Fungsi, dan… Contoh majas litotes - Pembahasan kita kali ini adalah pengertian majas litotes, fungsi, ciri-ciri, beserta contoh majas litotes dan penjelasannya yang lengkap. Kami harap artikel kali ini bisa membantu anda…
- Ius Soli dan Ius Sanguinis : Pengertian, Perbedaaan,… Ius Soli dan Ius Sanguinis - Sebuah aturan mengenai kewarganegaraan diharapkan mampu membawa warga negara Indonesia dapat menyelesaikan berbagai masalah dan menjadi aset bangsa dalam rangka memajukan bangsa. Warga negara…
- Gerund and Infinitives Pernahkah kalian mendengar istilah gerund dan infinitives? Meskipun terdengar asing, ternyata gerund and infinitives sangat sering dijumpai dalam berbagai teks bahasa Inggris lho. Oleh karena itu, ada baiknya jika kamu…
- Preposition? Pada dasarnya, bahasa Inggris tidak jauh berbeda dengan bahasa Indonesia. Keduanya memiliki banyak persamaan, meskipun ada juga perbedaan yang cukup signifikan. Tidak percaya? Jika bahasa Indonesia mempunyai preposisi, maka bahasa…
- 10 Cara Membuat Makalah Yang Baik dan Benar Cara membuat makalah yang baik dan benar - Bagi kamu seorang mahasiswa, pastinya sudah sering membuat makalah untuk tugas kuliah. Namun seringkali kamu menghadapi stres berat dalam menulis makalah yang…
- Report Text Report text memiliki fungsi yang sangat penting dalam kehidupan sehari-hari. Sebagai teks yang berisikan tentang laporan suatu kegiatan, suatu hal, atau suatu kejadian. Dalam Bahasa Inggris ada beberapa hal yang…
- Sebutkan dan Jelaskan Unsur-Unsur Drama Intrinsik dan… Unsur-unsur drama – Berikut adalah penjelasan mengenai unsur-unsur naskah drama baik unsur intrinsik dan ekstrinsik dalam teks drama. Mengetahui unsur drama akan menjadi wajib bagi kalian, kalau kamu ingin paham…
- Simple Past Tense Untuk mempelajari bentuk tense, mengenal jenis serta aturan atau rumusnya merupakan hal yang penting. Kamu bisa menggunakan beberapa tense dan di pasangkan dengan sebuah kalimat. Simple past tense dibuat dengan…
- Contoh Kata Ganti beserta Pengertian, Ciri, Jenis, Kegunaan… Contoh kata ganti - Apa itu kata ganti? berikut adalah pembahasan lengkap tentang pengertian kata ganti, ciri-ciri kata ganti, jenis-jenis kata ganti beserta contoh penggunaan dan penulisan kata ganti. Jika…
- Apa itu kata? Pengertian, Tujuan, Fungsi, Jenis-Jenis Kata… Apa itu kata? Tahukah anda apa yang dimaksud dengan kata? berikut adalah pengertian, jenis-jenis kata beserta contohnya lengkap hanya untuk Anda. Dalam berkehidupan sosial tentu kamu selalu melakukan komunikasi baik…
- Discussion Text Berdiskusi adalah hal biasa yang mungkin sering kamu lakukan dengan keluarga atau sahabat. Diskusi identik dengan interaksi komunikasi antara dua orang atau lebih untuk berbagi informasi dalam bentuk lisan. Dalam…
- Noun Phrase Frasa adalah salah satu komponen dari sebuah kalimat yang terbentuk dari kumpulan kata. Dalam bahasa Inggris, terdapat beberapa frasa yang perlu diketahui. Salah satu yang paling sering digunakan adalah noun…
- Apa itu DRAMA? Berikut adalah Pengertian Drama Menurut Para… Apa itu drama? Berikut adalah pengertian drama menurut para ahli yang akan membuat kamu paham tentang apa yang dimaksud dengan drama, Yang mana banyak arti drama yang dipadukan dengan berbagai…
- Anecdote Text Membaca mempunyai banyak manfaat, salah satunya adalah untuk menghibur diri. Ada beragam pilihan bacaan untuk menghadirkan hiburan, satu di antaranya adalah anecdote text. Hampir sama dengan anekdot dalam bahasa Indonesia,…
- Auxiliary Verb Apakah kamu pernah mendengar istilah auxiliary verb? Pada dasarnya ini bukanlah hal yang asing saat kamu mempelajari materi bahasa Inggris. Sayangnya, tidak banyak yang benar-benar paham dengan kata kerja yang…
- Passive Voice Kamu ingin fasih berbahasa Inggris? Ada satu hal yang tidak boleh kamu lewatkan, yaitu passive voice atau kalimat pasif. Bentuk kalimat yang satu ini sangat lazim digunakan dalam percakapan sehari-hari…
- Gaya Gesek Tentu sebagian besar orang sudah tidak asing lagi ketika mendengar kata gaya gesek termasuk Kamu, iya kan? Apalagi bagi Kamu yang sewaktu SMA masuk di jurusan IPA, bagi yang belum…
- Apa itu Prolog? Pengertian, Fungsi, Cara Membuat dan Contoh… Apa itu prolog? Tahukah kamu apa yang dimaksud dengan prolog? Berikut adalah pengertian prolog, fungsi prolog, cara membuat prolog dan kumpulan contoh prolog. Apakah Kamu seseorang yang suka membaca? Biasanya…
- Analytical Exposition Text Kamu pasti pernah menyampaikan suatu pendapat kepada orang lain. Dalam penyampaiannya, kamu mengutarakan alasan dan argumen untuk menguatkan pendapat tersebut. Dalam kaidah bahasa Inggris, teks argumentatif semacam ini disebut dengan…
- Kalimat Efektif : Pengertian, Syarat, Ciri-ciri, dan Contoh Apa itu Kalimat efektif? berikut adalah penjelasannya mulai pengertian, ciri-ciri, syarat, prinsip, dan contoh kalimat efektif dalam sebuah paragraf. Dengan bahasan yang lengkap mudah-mudahan kamu bisa terbantu dalam memahami tentang…
- Diferensiasi Sosial: Pengertian, Ciri-ciri, Jenis, Bentuk,… Diferensiasi Sosial - Karena kita tidak bisa hidup sendirian di muka bumi ini, maka penting untuk belajar bersosialisasi dengan semua orang di sekeliling kita. Sayangnya, tidak mudah berbaur dan bergaul…
- Pengertian Manajemen Sebagai manusia harus memiliki manajemen strategi yang baik. Pernahkah Anda mendengarkan nasihat tersebut? Sebenarnya, apa pengertian manajemen? Anda pasti penasaran karena kenyataannya istilah tersebut banyak dipakai. Maka dari itu, artikel…
- Descriptive Text Descriptive text menjadi bentuk tulisan dalam Bahasa Inggris untuk menggambarkan suatu hal atau kejadian. Bentuk dari teks deskripsi ini biasanya ditulis dengan ukuran yang singkat dan juga jelas. Memiliki beberapa…
- Apa itu Teks Eksposisi? Berikut adalah Pengertian, Fungsi,… Apa itu teks eksposisi? berikut adalah pengertian, fungsi, ciri-ciri, struktur beserta unsur kebahasaan teks eksposisi dan apa saja jenis-jenisnya? Langsung saja ya, kita bahas satu per satu di materi teks…